Honda Streetfire Sidoarjo Community (HSSC)

Honda Streetfire Sidoarjo Community (HSSC)

Tanggal Berdiri Club : 30 Agustus 2013

Tanggal Deklarasi Club : 2 Februari 2014

Alamat Sekret : Perum Kahuripan Nirwana Village Blok AA1-12B

Alamat Kopdaran : Jalan raya Perum Taman Pinang Depan Karaoke X2

Kepenggurusan :

Berikut saya kirimkan Struktur Kepengurusan dan alur organisasi Honda Streetfire Sidoarjo Comminity periode 2017-2019 berdasarkan MUBES pada tanggal 19 November 2017. Semoga dapat membawa HSSC lebih SOLID dan Lebih baik lagi untuk kedepannya. Mohon doa dan support dari sedulur-sedulur sekalian. 
 
SUSUNAN KEPENGURUSAN HSSC
Periode 2017-2019
 
PENASEHAT
• Fendy Reski #004
• P. Totok #024
• Om Ardie #023
• P. Iwan #044
 
KETUM
Dimas Priyambodo #037
WAKETUM
Destawan #119
 
SEKRETARIS
• Bayu Warok #135
• Diego Alif #133
 
HUMAS
• Manoy #116 (ASFI)
• Soni #086 (PHSJT)
• Rifqi #105 (KUBIS/PHDS)
 
BENDAHARA
• Gusti #082
• Ferry #108
 
KEANGGOTAAN
• Gede #097(Koord)
• Glewo #140
• Jum #045
 
TOURING
• Arief Pii #113(Koord)
• Tiant #081
• Latif# 142
 
KORWIL
• Nyoe #131 (Barat)
• Maul #085 (Utara)
• Ferryant #144 (Selatan/Koord)
• Bonte #143 (Kota)
 
MINAT BAKAT(SOSIAL)/INVENTARIS
• Robby #127
• Aziz #118

Artikel HSSC

Sejarah  berawal dari salah seorang

rider kami, dia berencana menggumpulkan para pengguna motor CB 150 R Streetfire

yang berada didaerah Sidoarjo. Kopdar pertama yang dilaksanakan pada hari jum’at dan

bertempat didepan X2 Taman Pinang Sidoarjo dihadiri 4 rider yaitu brow Lukman,

Habibie, Deby dan Arya. Dengan berjalannya waktu terkumpulah beberapa rider lain

yang bergabung dengan kami, sekitar 9 rider yang sudah terkumpul setelah kopdar

beberapa kali di depan X2 Taman Pinang Sidoarjo.

Dulu nama komunitas kami adalah Streetfire CB150R Owner Sidoarjo (SOS) yang

terdiri dari beberapa pengguna motor CB 150 R Streetfire, minggu demi minggu kami

sudah lalui, salah satu rider kami mengusulkan bahwa tempat dan hari kita kumpul

sepertinya sedikit kurang terlihat orang khususnya para pengguna motor CB 150 R

Streetfire, dan akhirnya kami sepakat untuk pindah tempat dan hari berkumpul. Dan

dapatlah tempat berkumpulnya kami yang baru yaitu di Jalan raya Perum Taman Pinang

Depan Karaoke X2 dan berkumpul kami setiap hari sabtu pukul 20.00 WIB.

Dengan tempat dan hari berkumpulnya kami yang baru, satu persatu rider yang berasal

dari kota Sidoarjo bergabung dengan kami, selain itu kami juga sudah berganti nama

komunitas kami menjadi Honda Streetfire Sidoarjo Community (HSSC). Saat awal

berdiri (deklarasi) anggota kami sudah mencapai 21 Rider. Hingga data terakhir, total

anggota sudah mencapai 80.an dan masih akan terus bertambah.

Sekarang, Honda Streetfire Sidoarjo Community (HSSC) berada dalam naungan

Paguyuban Honda Streetfire Jawa Timur (PHSJT), dan tergabung dalam Asosiasi

Streetfire Indonesia (ASFI). Dengan demikian, HSSC sudah dapat dipastikan

merupakan salah satu komunitas motor Honda CB 150 R yang selalu aktif berkampanye

safety riding. Selain itu, kami juga sudah bekerjasama dengan pihak dari majalah

OTOTREND dalam beberapa kegiatan kami.

9. Foto Event HSSC

02 Februari 2014 touring/kopdar gabungan

bersama PHSJT di Waduk Selorejo (Malang)

sekaligus deklarasi “Honda Streetfire Sidoarjo

Community” (HSSC)

29 – 30 Maret 2014 1st anniversary MSFC dan

MUNAS independent (Malang)

14 September 2014, tumpengan dan syukuran

untuk anggota HSSC menandai hari lahir pembentukan komunitas.

20 Juli 2014, Bakti Sosial Bulan Ramadhan bekerjasama dengan

Komunitas Bikers Sidoarjo, berbagi kebahagiaan dengan tukang

becak di Sidoarjo kota.

24 Mei 2014, undangan BNN Sidoarjo sebagai duta bikers anti narkoba.

9 – 10 November 2013, Jambore CB150R se-Jawa Timur di Sarangan Magetan Jawa Timur.

Acara anniversary HSSC pertama

Acara Gatering Keluarga Besar HSSC di VILLA TRETES

Dan masih banya lagi dokumentasi event HSSC dan bias di liat di Blog HSSC

http://hsscsidoarjo.blogspot.co.id/